Sabtu, 23 Februari 2008

BERITA KEPADA KAWAN

salam Jumpa Kawan-kawan,

Kabar gembira!!!!

Tim Kerja Kepramukaan BKS YPK DIY sudah punya blogger .
marilah arena ini sebagai tempat ajang kita menambah wawasan untuk pembinaan generasi muda, karena di tangan kita lah generasi muda ini bergelayut.

Kawan,
Marilah kita isi bersama bloger ini agar kita sama-sama dapat Duc in Altum atau menyelam ke tempat yang lebih dalam agar ikan yang kita tangkap semakin banyak juga.

Salam,salam,selamat bergabung.


TKK BKS DIY

Sekretaris,

Theresia Dharmayanti

6 komentar:

Mr. Ledox's mengatakan...

Selamat nge-Blok kak, saya akan coba membantu mengembangkan blog kita di Info penting (Tambah Ilmu) di blog tkk mnpk.
Salam

azismardopo mengatakan...

Proficiat TKK BKS DIY sudah mulai nge-blog juga. semoga semakin semarak dan semakin ramai. Benarlah motto "Duc In Altum" adalah sebuah keberanian dan sebuah spekulasi untuk sesuatu yang lebih dalam yang kita belum seluruhnya tahu. Namun kalau dasarnya adalah IMAN seperti Petrus mengatakan "karena Engkau yang menyuruh, maka aku akan lakukan" maka terjadilah bahwa yang ditangkap adalah ikan yang besar-besar. dan para ikan itu membantu Petrus dan kawan-kawannya untuk semakin percaya kepada Yesus. Mereka sendiri tidak menikmati hasil tangkapan ikan untuk dimakan.
Salam Pramuka semoga semakin maju.
Rm. Azismardopo, SJ

Dharmayanti Theresia mengatakan...

Kawan,

Selagi kita bernafas yang akan kita rasakan adalah kelegaan dan keikhlasan untuk mengeluarkan sesuatu yang ada pada kita,
selagi kita masih dipercaya untuk membina yang akan kita keluarkan adalah juga keikhlasan untuk selalu berbagi dalam menerima dan memberikan yang ada pada kita,
Marilah kita bersama-sama berbagi dalam pembinaan,marilah kita sama-sama mengisi kolom ini untuk kita bersama dan marilah kita belajar bersama. kita berjuang bersama dan yang penting...........
kita bersama-sama untuk maju dan jangan malu untuk bertanya, Salam Pramuka dan Berkah Dalem!

anthonius daud mengatakan...

Terharu campur bangga!
Itulah kata-kata yang dapat kusampaikan pada teman-teman di TKK-BKS. DIY !
Melesat bak anak panah lepas dari busurnya, kira-kira seperti itulah gerak dan langkah teman-teman di TKK-BKS.DIY.
Saya berharap dan berdoa selalu, semoga apa yang telah kita perbuat sama-sama, dari sejak tahun 1990 sungguh membuahkan hasil yang melimpah demi tegaknya Pramuka di Indonesia pada umumnya dan di sekolah-sekolah katolik pada khususnya dengan tetap terus menerus memekikkan "Habitus baru dalam Kepramukaan".
Proficiat kepada TJK-BKS.DIY!

azismardopo mengatakan...

Kak Yanti dan kawan-kawan TKK BKS DIY, sekalilagi proficiat ya wajahnya menjadi PINK (Pilihan Indah Nuansa Kasih). Saya ada tugas ke Jakarta sebenarnya sangat berminat untuk jumpa dengan para ortu dan terutama dengan teman-teman TKK DIY yang sedemikian akrab sekali dalam persahabatan. Saya selalu berharap bisa menikmati lezatnya 'rawon' dan karak DIY.
Semoga pertemuannya bermakna.
Salam Pramuka
Rm. Azismardopo

Alberto Magno Hartana mengatakan...

"Man becomes I through YOU (you)"

Manusia menjadi DIRI SAYA SENDIRI melalui YOU (singular/huruf BESAR = ALLAH) dan you (plural/huruf kecil = others = sesama, alam sekitar).

Kalau orang mau menjadi SADAR, bahwa "setiap perjumpaan" dengan Tuhan dan "yang lain = sesama, alam sekitar, maka orang akan MENEMUKAN JATI DIRI YANG SEBENARNYA.

Perjumpaan, perbincangan, gojekan dan apalah sarananya, menjadi SARANA UNTUK MENGEMBANGKAN JATID DIRINYA SENDIRI dan MENGEMBANGKAN JATI DIRI SESAMANYA.

Segala olah rasa, hati, pikiran dan raga, untuk satu TUJUAN tertentu, akan menjadi SEMAKIN MENYATU DAN BERBUAH, kalau dikomunikasikan bersama dengan "others".

Yach salah satunya komunikasi bersama untuk persiapan pertemuan dengan orangtua para peserta PK VIII, di SD Kanisius Kalasan. Sungguh suatu perjumpaan yang membanggakan (minimal diri saya), karena ka2k "pengurus TKK BKS DIY", jelas memiliki KOMITMENT yang pasti untuk mensukseskan PK VIII.

Okey, maju terus! Kita justru akan semakin BERKEMBANG MENEMUKAN JATI DIRI KITA MASING-MASING untuk DAPAT MEMBANTU MENGEMBANGKAN JATI DIRI SESAMA KITA.

Albert Hartana SJ